Rujukan Informasi Seputar Tekno Terkini

Aplikasi Laundry Terbaik Memberi Kemudahan Usaha

0 68

Aplikasi Laundry Terbaik Memberi Kemudahan Usaha – Laundry memiliki banyak peminat dan sangat dibutuhkan jasanya bagi masyarakat. Ada berbagai alasan mengapa mereka memilih menggunakan jasa laundry. diantaranya adalah tuntutan kebutuhan untuk menggunakan baju tersebut, tidak memiliki waktu, atau merasa malas mencuci. Sehingga jasa laundry kian menjamur dimana-mana.

Aplikasi Laundry Terbaik

Hal ini membuat pengusaha laundry memutar otak untuk memberikan performa yang terbaik dan dapat diandalkan oleh pelanggannya. Dengan tujuan agar semakin banyak yang menggunakan jasa laundry yang ditawarkan tanpa harus menggunakan jasa laundry yang lain.

Dibutuhkan pengetahuan yang luas dan sekreatif mungkin. Sehingga usaha laundry dapat terhindar dari adanya kendala. Untuk menunjang performa laundry lebih baik, anda dapat menggunakan aplikasi laundry terbaik untuk memberikan performa yang terbaik kepada pelanggan.

Saku Laundry menjadi salah satu aplikasi laundry terbaik yang memiliki berbagai macam fitur dan dilengkapi dengan 4 kategori akun laundry akun owner, akun kurir, akun customer, akun kasir/operasional, yang semuanya memiliki kelebihannya masing-masing. Berikut ini penjelasan selengkapnya untuk anda.

Beberapa Keunggulan dan Kemudahan Aplikasi Laundry Terbaik

1. Pembayaran Laundry Terasa Lebih Praktis

Proses pembayaran terkadang sering kali mengalami kendala karena tidak ada uang kembali. Saku Laundry hadir memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pelanggan yang lebih suka melakukan transaksi dengan sistem cashless. Dimana anda tidak perlu ribet lagi memikirkan uang kembali pada saat order laundry.

Aplikasi laundry ini sudah terintegrasi dengan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) yang merupakan penyatuan berbagai macam QR dari berbagai Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) yang menggunakan QR Code yang dikembangkan oleh industri sistem pembayaran bersama dengan Bank Indonesia.

2. Pencatatan Database Pelanggan Laundry

Adanya pencatatan database pelanggan sangat dibutuhkan untuk melakukan follow up jika atau memberi promo menarik kepada pelanggan laundry yang pernah menggunakan jasa anda. Adapun pencatatan database pelanggan seperti nama, alamat, nomor telepon, serta login transaksi konsumen tersebut. Pencatatan juga dibutuhkan untuk memberikan 

3. Dapat Melihat dan Membuat Laporan Keuangan

Pencatatan biaya operasional laundry sangat penting untuk mengetahui keuntungan yang sudah diperoleh. Contohnya seperti biaya listrik, biaya detergent, softener, parfum, biaya gaji karyawan, biaya gas, biaya air dan biaya-biaya lainnya. 

Laporan-laporan otomatis secara langsung dapat tersedia untuk membantu Analisis aktivitas outlet, Mulai dari laporan pendapatan, proses laundry, Profit laundry, biaya-biaya pengeluaran, sampai Rugi Laba /Profit Loss.

4. Menjalankan mesin laundry melalui aplikasi

Aplikasi laundry ini dilengkapi dengan kemudahan untuk menjalankan mesin-mesin laundry. Dimana proses ini dilakukan untuk mengetahui masa mesin laundry yang digunakan. Aplikasi Saku Laundry dapat digunakan untuk semua brand, merek, jenis, tipe ataupun kategori mesin cuci dan mesin pengering apapun baik mesin digital maupun mesin analog. 

Saku Laundry sangat aman, tidak merusak modul (sistem) mesin serta tidak berpengaruh terhadap garansi mesin. Sehingga anda tidak perlu khawatir jika mesin laundry baru anda yang masih memiliki garansi akan hilang jika menggunakan aplikasi laundry ini.

5. Adanya fitur multi location

Fitur yang ini tersedia bagi owner laundry yang memiliki lebih dari satu outlet laundry. Dengan adanya fitur ini, owner laundry akan dimudahkan untuk mengontrol seluruh outlet laundry yang dimiliki dalam satu aplikasi. Lengkap dengan laporan keseluruhan operasional, biaya-biaya, omzet laundry, profit loss seluruh outlet tersebut.

Leave A Reply

Your email address will not be published.

error: Content is protected !!